Hukrim  

Ditinggal Sebentar, Rumah Warga Sei Hanyo Jadi Arang

KUALA KAPUAS- Entah apa yang menjadi penyebabnya hingga secara tiba-tiba kobaran api dengan cepat membesar dan meluluh lantakan rumah Adi Sunaryo warga Desa Sei Hanyo RT.05 Kecamatan Kapuas Hulu ini hingga menjadi arang. Sebab hanya ditinggal sebentar saja, rumah sudah habis dimakan api.
Mirisnya, akibat rumah ditinggal kosong tersebut, tidak ada barang yang sempat diselamatkan, terlebih rumah tersebut berbahan bangunan dari kayu, walaupun warga sekitar tempat kejadian sempat berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya, akan tatapi hanya dalam hitungan menit saja, bangunan rumah hanya tinggal puing-puing dan arang saja..
Bambang Camat Kapuas menerangkan, peristiwa kebakaran ini terjadi pada pukul 18.20 WIB dan berdasarkan keterangan korban yang mendiami rumah tersebut, yaitu Congli dan Nurhayati, pada saat meninggalkan rumah untuk keluar sebentar, mereka tidak melakukan aktivitas memasak, namun ada sebuah handphone yang ditinggal dalam keadaan di chas.
“Kejadian ini sudah ditangani aparat Polsek Kapuas Hulu dan selanjutnya kita dari pemerintah kecamatan juga sudah mendata korban guna tindak lanjut sebagai laporan ke BPBD dan Dinsos Kapuas guna penanganan lebih lanjut,” kata Camat.c-yul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.