Daerah  

Ini Rute yang Dilintasi Peserta Pawai Pembangunan

Kepala Dinas Perhubungan Kotim Johny Tangkere

Ini Rute yang Dilintasi Peserta Pawai Pembangunan

SAMPIT/Corong Nusantara-Panitia pawai pembangunan dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) sudah membuat rute lintasan para peserta pawai.

Beberapa jalan rencananya akan dilintasi oleh para peserta pawai pembangunan yang akan digelar pada Minggu, 21 Agustus 2022 besok.

Kepala Dinas Perhubungan Kotim Johny Tangkere mengatakan pihaknya telah membuat manajemen rekayasa lalu lintas rute pawai pembangunan yang rencananya akan dimulai pukul 08.00 WIB itu.

“Ada lima rute jalan yang dilewati peserta nantinya dengan total jarak 2,7 kilometer,” ujarnya, Sabtu (20/8/2022).

Diungkapkannya jalan-jalan tersebut yakni peserta akan berkumpul di rumah Jabatan Bupati Kotim Jalan A.Yani Sampit kemudian melintas jalan A.Yani Sampit hingga berbelok ke Jalan HM Arsyad. Setelah itu peserta terus berjalan mengarah ke Jalan MT Haryono hingga menuju Jalan Ais Nasution.

“Setelah itu berbelok lagi ke Jalan A.Yani menuju Jalan Yos Sudarso dan kemudian menuju taman kota Sampit sebagai titik finish,” terangnya.

Sementara itu pelaksanaan pawai pembangunan di Sampit sudah ditunggu-tunggu oleh sejumlah warga. Seperti yang diungkapkan oleh Santi salah satu warga Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Dia mengaku sudah menunggu-menunggu kegiatan yang biasa dihadirkan tiap tahunnya itu.
“Sudah lama sekali kegiatan ini tidak digelar karena kondisi pandemi Covid-19. Untuk itu saya sangat menunggu-nunggu karena juga ini sebagai hiburan warga,” tuturnya. (C-May)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *