Dia berharap acara tersebut dapat berjalan sukses dan lancar serta dapat dijadikan ajang peningkatan kemampuan bagi para peserta dari Kabupaten Lamandau.
“Berangkatlah dengan semangat yang tinggi, tidak usah terbebani dengan hal-hal yang dapat mengganggu dan mari kita berikan sumbangsih yang maksimal untuk Kalteng,” pesannya.
Diketahui, Pesparawi Nasional XIII yang akan digelar di Yogyakarta akan berlangsung mulai 19-26 Juni 2022.
Tak lupa, Bupati meminta para peserta untuk dapat mengeluarkan kemampuan dengan maksimal sehingga akan mendapatkan hasil yang terbaik serta membawa nama baik Lamandau di kancah nasional.
“Fokus dan bertandinglah dengan maksimal, semoga pelaksanaan kegiatan berjalan lancar dan kesuksesan bagi kontingen Kalteng,” katanya. c-kar